Matematika Kelas 5 Debit

 Assalamu’alaikum Warrahmatulloh Wabarokatuh 

Hai Shobat ceria😇😇. Apa kabar semua? 

Part 1

Pada pembelajaran kali ini diharapkan kalian mampu :
  1. Menjelaskan perbandingan dua besaran yang berbeda (kecepatan sebagai perbandingan jarak dengan waktu, debit sebagai perbandingan volume dan waktu)
  2. menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan dua besaran yang berbeda (kecepatan, debit) 
Debit 
Untuk memahami konsep debit, silahkan praktekkan kegiatan berikut di rumah ! (buku siswa matematika halaman 68)

Dari praktek diatas dapat disimpulkan bahwa  Debit adalah kecepatan aliran zat cair persatuan waktu.
Untuk memudahkan memhami konsep debit, kalian harus paham dulu tentang konversi satuan waktu, masih ingat ?

Konversi Satuan Waktu

atau 


Konversi Satuan Volume 
Satuan Volume yang biasa di gunakan adalah  liter, dm 3 , ml, cm 3 , cc.


Memahami satuan Volume 



Contoh :
  • 1 m 3 = 1x1.000.000 = 1.000.000 cm 3                              
  • 100 dm 3 = 100x1000 = 100.000 m 3                          
  • 1 liter = 1 dm 3                          
  • 1 m 3 / jam = 1x1000 = 1000 dm 3 / jam                
  • 1 menit = 1x60 = 60 detik
  • 1 jam = 1x60 = 60 menit
  • 180 detik = 180: 60 = 3 menit
  • 3 liter / jam = 3x1000 = 3000: 60 = 50 cm 3 / menit
Mengubah Satuan Debit 

2 liter/menit=.... liter/jam
Satuan volume tetap sedangkan satuan waktu berubah dari menit ke jam, maka :
2 x 1/(1:60)=2 x 60=120 liter/jam

12 liter/menit=... cm;/detik
Satuan volume diubah dari liter ke cm
I literal dm3-1000 cm3

Satuan waktu diubah dari menit ke detik
1 menit=60 detik
maka
12 liter/menit=12 x 1000/60=12.000/60=200 cm/detik
= 1.08 m/jam=... ml/detik

Satuan volume diubah dari mi ke ml.
1 m =1.000.000 cm=1000 000 ml


1. Satuan Volume Berbeda
Mengubah satuan debit dengan satuan volume yang berbeda tetapi menggunakan satuan waktu yang masih sama.

Contoh 1:
25.000 cm/menit = ... dm3/menit
Pembahasan l:
25.000 cm3/menit = ... dm'/menit
= (25.000 :1.000) dm'/menit
= 25 dm3/menit
Penjelasan: Satuan volume cmº menjadi dm' bergerak ke depan, sehingga dibagi 1.000. Baca: Mengubah Satuan Volume Kubik ke Liter

Contoh 2:
17 cm°/menit = .. mm”/menit

Pembahasan 2:
17 cm/menit = ... mm/menit
(17 x 1.000) mm/menit
17.000 mm/menit

2. Satuan Waktu Berbeda
Mengubah satuan pada debit dengan satuan waktu yang berbeda tetapi masih menggunakan satuan volume yang sama.
Contoh 1:
120 liter/menit = ... liter/detik
Pembahasan 1:
120 liter/menit = ... liter/ detik
= 120 liter / 60 detik
= 2 liter/detik
Satuan waktu l menit 60 detik, sehingga 120 dibagi dengan 60. Diperoleh angka 2 liter/detik. 

Contoh 2:
15 liter/menit = ... liter/jam

Pembahasan 2:
15 liter/menit = ... liter/jam
15 liter jam : 1/60
= 15 liter x 60/1 
= 900 liter/iam

3. Satuan Volume dan Waktu Berbeda
Mengubah satuan debit dengan satuan waktu dan satuan volume yang berbeda. Pada bagian ketiga ini merupakan gabungan dari dua
cara di atas. Dan merupakan tahapan paling sulit dari mengubah satuan debit.

contoh 1
144 m3/ jam  = .... liter / detik
=( 144 x 1000 )  / 3600 detik
= 144.000 liter / 3600 detik
= 40 liter / detik

contoh 2
15.000 cm3/ menit = ... liter/jam
= 15000: 1000 : 1/60
=15 liter : 1/60
= 15 liter x 60
=900 liter/ jam




Bismillahirrahmaaniraahiim

Part 2

Pada pembelajaran kali ini diharapkan kalian mampu :

  1. menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan dua besaran yang berbeda (kecepatan, debit) 

Debit 

Debit air adalah kecepatan aliran zat cair melewati jarak penampang per satuan waktu. Debit air menggunakan satuan volume per waktu atau ml/detik, liter/detik, m³/detik, liter/jam, m³/jam, dan berbagai satuan lainnya.

Satuan debit sering digunakan dalam pengawasan daya tampung (kapasitas) air di sungai atau bendungan supaya air yang ada dapat dikontrol.

Rumus Debit Air

Debit air dapat dihitung dengan rumus berikut.

D = V / t

Keterangan

  • D = Debit
  • V = Volume
  • t = waktu

Beradasarkan rumus diatas, maka rumus volume dan waktu jika diketahui debitnya adalah

V = D × t

t = V / D

Contoh Soal 

1.Sebuah pipa mengeluarkan air yang volumenya 900 liter per jam. Berapa debit air yang keluar dari pipa dengan setiap menitnya?

Diketahui :

  • Volume (v) = 900 liter
  • waktu (t) = 1 jam = 60 menit

Ditanyakan : Debit air (Q) = ?

Jawab :

D = V / t

D = 900 liter / 1 jam

D = 900 liter / 60 menit

D = 15 liter / menit

Jadi debit air yang keluar pada pipa tersebut adalah 15 liter/menit.



2. Sebuah baskom diisi dengan air mulai pukul 07.30 Wib.s/d pukul 08.00 Wib. Jika debit air adalah 20 liter/ menit. Maka, berapa liter volume air yang ada di dalam sebuah baskom tersebut ?

Diketahui :

  • D = 20 liter
  • t = 30 menit

Ditanya : Volume air = ?

Jawab :

V = D × t

V = 20 liter × 30 menit = 600 liter

Jadi, volume air pada baskom adalah 600 liter.





Alhamdulillah telah selesai pembelajaran hari ini,  mari kita akhiri dengan berdoa agar apa yang kita lakukan di ridhai Alloh.



Semoga ilmunya bermanfaat, salam sehat dan tetap semangat.

Wassalamualaikum Warrahmatullohi Wabarokatuh.


0 komentar:

Posting Komentar