Tema 9 Subtema 1 Muatan IPA dan PKN Kelas 5 Semester 2

 Assalamu’alaikum Warrahmatulloh Wabarokatuh 

Hai Shobat ceria😇😇 dimanapun kalian berada. Apa kabar semua? Semoga shobat ceria beserta keluarga senantiasa dalam lindungan Alloh SWT. Aamiin. 

Mari sebelum kita mulai pembelajaran kali ini, kita mulai dengan berdoa terlebih dahulu.

KEGIATAN INTI

Tujuan Pembelajaran

Setelah memanfaatkan media pembelajaran daring ini, diharapkan:

  1. Siswa dapat menuliskan contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan dengan tepat.
  2. Siswa dapat menjelaskan manfaat hidup rukun dalam kehidupan berasyarakat dengan benar.
  3. Mengelompokkan materi dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan komponen penyusunnya (zat tunggal dan campuran)

Materi Pembelajaran



PERSATUAN DAN KESATUAN

Bangsa Indonesia dikenal sebagai negara yang majemuk, ditandai dengan banyaknya suku, etnis, budaya, agama, adat istiadat di dalamnya. Oleh karena itu, persatuan dan kesatuan sangat diperlukan bagi bangsa Indonesia agar tidak terjadi perpecahan.

Perilaku yang Mencerminkan dan Tidak Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan

Ada perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan dalam masyarakat. Sebaliknya, ada pula perilaku yang tidak mencerminkan persatuan dan kesatuan dalam masyarakat.

No.Contoh   perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuanContoh   perilaku yang tidak mencerminkan persatuan dan kesatuan
1Membersihkan   lingkungan bersama-sama.Tidak   pernah ikut serta dalam membersihkan lingkungan.
2Menghormati   perbedaan (agama, suku, daerah, adat, dan kebudayaan) dalam masyarakat.Selalu   mempermasalahkan perbedaan (agama, suku, daerah, adat, dan kebudayaan) dalam   masyarakat.
3Mengutamakan   kepentingan umumMengutamakan   kepentingan pribadi.
4Bermain   dengan siapa saja tanpa membedakan suku, agama, ras, ataupun daerah.Bermain   dengan teman yang memiliki persamaan suku, agama, ras ataupun daerah.

Makna penting di dalam persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia adalah sebagai berikut. Indonesia membentang dari sabang sampai merauke. Oleh karena itu, perlu adanya rasa persatuan dan kesatuan. Apakah kamu mengetahui makna persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia? Yuk, kita simak penjelasan berikut.

  1. Rasa persatuan dan kesatuan menjalin rasa kebersamaan dan saling melengkapi antara satu dengan yang lain.
  2. Menjalin rasa kemanusiaan dan sikap saling toleransi serta rasa harmonis untuk hidup berdampingan secara rukun dan damai.
  3. Menjalin rasa persahabatan, kekeluargaan, dan sikap saling tolong menolong antar sesama, serta sikap nasionalisme.

Dapat disimpulkan bahwa makna dari sebuah persatuan dan kesatuan bangsa indonesia, yaitu harus saling bahu-membahu dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan.

Wilayah Indonesia membentang luas dari Sabang sampai Merauke. Bentang alam ini merupakan salah satu alasan Indonesia kaya akan keragaman budaya. Keragaman budaya di antaranya berupa upacara adat, rumah adat, tari-tarian, dan berbagai lagu daerah. Hampir setian daerah memiliki kebudayaan masing-masing. Banyaknya perbedaan kebudayaan dalam suku bangsa bisa menjadi sumber terjadinya konflik antara suku-suku bangsa dan golongan. Namun, keragaman suku bangsa dan budaya tidak membuat bangsa Indonesia terpecah belah.

Bhineka Tunggal Ika merupakan semboyan bangsa kita yang mengungkapkan persatuan dan kesatuan yang berasal dari keanekaragaman. Bhineka Tunggal Ika artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Walaupun kita terdiri atas berbagai suku yang beraneka ragam budaya daerah, namun kita tetap satu bangsa Indonesia. Kita memiliki bahasa dan tanah air yang sama, yaitu bahasa Indonesia dan tanah air Indonesia. Bendera kebangsaan kita merah putih sebagai lambang identitas bangsa. Kita bersatu padu di bawah falsafah dan dasar negara Pancasila.

Untuk mewujudkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan dapat dimulai dari hal-hal kecil yang ada di sekitar kita, misalnya dengan hidup rukun baik di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Dengan hidup rukun, akan membuat persatuan dan kesatuan bangsa semakin kuat. Agama dan suku setiap anggota masyarakat tentu berbeda. Walaupun berbeda, anggota masyarakat harus hidup rukun, saling membantu, dan menolong. Contoh hidup rukun di masyarakat misalnya bekerja sama dalam keberhasilan dan keamanan lingkungan. Hidup menjadi lebih baik dan nyaman jika hidup dengan rukun. 

Nah, sudah paham ya tentang persatuan dan kesatuan. Dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika, Bangsa Indonesia bisa tetap bersatu walaupun terdiri atas berbagai suku dan kebudayaan.

IPA


IPA

KLASIFIKASI MATERI

 Penggolongan Unsur dan Senyawa.

a) Secara umum, benda-benda di lingkungan sekitar kita (materi) dapat dibedakan menjadi dua, yaitu zat tunggal dan campuran.

     1) Zat tunggal adalah zat yang terdiri dari materi sejenis. Salah satu contohnya adalah air.

          a. Unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan menjadi zat lain yang lebih sederhana. Contoh: besi, emas, aluminium, karbon, nitrogen, tembaga, perak, seng, dan oksigen.

          b. Senyawa. Senyawa terbentuk oleh perikatan kimia dari dua atau lebih jenis unsur. Sebagai contoh adalah air. Air terbentuk dari oksigen dan hidrogen.

Contoh senyawa yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari misalnya, garam dapur, gula pasir, asam cuka, soda kue, dan vitamin c

     2) Campuran  adalah gabungan dari dua zat atau lebih yang sifat asalnya tidak hilang sama sekali. Campuran dapat dibentuk dari gabungan unsur dengan unsur, senyawa dengan unsur, atau senyawa dengan senyawa. Beberapa contoh campuran, antara lain: air laut, air sungai yang kotor, air kopi, air teh, larutan garam, larutan gula, sirop buah, baja, kuningan, udara, dan tanah.

b) Perbedaaan Campuran dan Senyawa

     Campuran

     1) Terbentuk tanpa reaksi kimia

     2) Zat pembentuknya tidak Perbandingan massa tak tetap

     3) Terbentuk dari beberapa unsur atau beberapa senyawa

     4) Komponen penyusunnya tetap memiliki sifat masing-masing

     5) Dapat diuraikan menjadi komponen-komponennya dengan menggunakan proses fisika

     Senyawa

     1) Terbentuk melalui reaksi kimia

     2) Perbandingan massa zat pembentukanya tetap

     3) Terbentuk dari beberapa unsur saja

     4) Sifat komponen penyusunnya tidak seperti sifat asalnya

     5) Penguraian komponen-komponennya harus melalui reaksi kimia

c) Contoh unsur = tembaga, perak, hidrogen, besi, oksigen, emas

d) Contoh senyawa = air, gula, garam, asam cuka, emas

e) Benda atau materi yang berada di lingkunganmu dapat memberikan manfaat bagi kehidupan.

f) Benda atau materi ada yang termasuk zat tunggal (unsur dan senyawa) maupun ke dalam campuran.

g) Sebagai contoh, air adalah zat tunggal yang merupakan senyawa.

h) Air sangat berguna bagi kehidupan manusia. Air berguna untuk minum, mandi, mencuci pakaian, dan lain-lain. Air juga bermanfaat bagi hewan dan tumbuhan. Banyak benda atau materi di sekitarmu yang dapat memberikan manfaat bagi kehidupan.

Unsur Senyawa dan Campuran

a) Benda-benda di sekitar kita misalnya pensil, buku, meja, kursi, pintu, jendela, pakaian, dan sebagainya.

b) Semua benda yang ada di bumi kita tersusun dari materi

c) Materi (zat) adalah segala sesuatu yang mempunyai massa dan volume

d) Materi mempunyai volume, maka ia harus menempati ruang tertentu

e) Materi berdasarkan wujudnya dikelompokkan menjadi zat padat, cair, dan gas

f) Materi berdasarkan susunannya diklasifikasikan menjadi zat tunggal/murni (unsur, senyawa), dan campuran

g) Peta konsep materi antara lain sebagai berikut

h) Materi berdasarkan susunannya diklasifikasikan menjadi zat tunggal/murni (unsur, senyawa), dan campuran.

 

A. Unsur.

• Unsur merupakan zat tunggal yang tidak dapat dibagi lagi menjadi bagian yang lebih sederhana dan akan tetap mempertahankan karakteristik asli dari unsur tersebut.

• Sebongkah emas apabila dibagi terus sampai bagian yang terkecil akan menjadi atom emas.

• Contoh unsur misalnya besi, timah, seng, tembaga, dan nikel.

• Bagian terkecil dari unsur disebut atom.

• Para ahli kimia menggunakan simbol atau lambang untuk menunjukkan perbedaan antara unsur kimia.

• Unsur di alam dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu unsur logam dan nonlogam.

• Contoh unsur logam adalah besi, emas, dan seng.

• Contoh unsur nonlogam adalah karbon, nitrogen, dan oksigen. .

• Perbedaan unsur logam dan nonlogam
Logam :
1) Berwujud padat pada suhu kamar (kecuali raksa).
2) Dapat ditempa dan dapat diregangkan.
3) Konduktor listrik dan panas.
Nonlogam
1) Ada yang berwujud padat, cair, dan gas.
2) Bersifat rapuh dan tidak dapat ditempa.
3) Nonkonduktor, kecuali grafit.

• Contoh Unsur logam dan nonlogam serta kegunaannya

1) Natrium (Na) gunanya bahan untuk membuat lampu natrium dan senyawanya digunakan untuk garam dapur

2) Stronsium (Sr), Senyawanya digunakan untuk membuat warna merah kembang api dan bahan untuk pembuatan cat kering.

3) Magnesium (Mg), Paduannya digunakan untuk bahan pesawat

4) Iodin (I), Bahan untuk antiseptik dan senyawanya digunakan untuk garam beryodium dan fotografi.

B. Senyawa.

• Senyawa adalah zat-zat yang tersusun atas dua unsur atau lebih yang bergabung secara kimia dengan perbandingan massa tertentu.

• Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menggunakan air, gula, garam, asam cuka, dan beberapa bahan lainnya.

• Bahan-bahan tersebut merupakan senyawa

• Senyawa merupakan zat tunggal/murni yang dapat diuraikan menjadi dua atau lebih zat yang lebih sederhana dengan proses kimia biasa

• Misalnya, air yang memiliki rumus H2O dapat diuraikan menjadi unsur hidrogen (H) dan oksigen (O).

• Contoh senyawa sederhana dan unsur penyusunnya

1) Natrium, senyawa Air, unsur penyusun : Hidrogen + Oksigen

2) Stronsium, senyawa Garam Dapur (Natrium klorida), unsur penyusunya : Natrium + Klorin

3) Magnesium, senyawa : Gula tebu (Sukrosa), unsur penyusunnya : Karbon + Hidrogen + Oksigen


C. Campuran.

• Campuran adalah suatu materi yang terdiri atas dua zat atau lebih yang masih mempunyai sifat zat asalnya.

• Campuran dibedakan menjadi dua, yaitu campuran homogen dan campuran heterogen.

• Contoh beberapa campuran yang sering kita jumpai dalam kehidupan seharihari adalah susu cokelat, air sungai, udara, batuan, garam beryodium, dan paduan logam.
1) Campuran Homogen.

• Campuran homogen adalah campuran yang tidak dapat dibedakan zat- zat yang tercampur di dalamnya.

• Larutan gula, larutan garam, dan sirop merupakan contoh campuran homogen.

• Larutan tersusun atas pelarut (solvent) dan zat terlarut (solute).

• Pelarut yang banyak digunakan adalah air.

1. Larutan Asam, Basa, dan Garam.

• Larutan yang dikenal dalam kehidupan sehari-hari dapat dikelompokkan menjadi larutan yang bersifat asam, basa, atau garam.

• Contoh larutan asam seperti cuka, sirop, penghilang noda, sabun cuci, sabun mandi, soda kue, dan garam dapur merupakan contoh larutan asam,

• Larutan basa atau garam yang banyak dijumpai setiap hari. Larutan asam dan basa dimanfaatkan secara luas untuk industri, pertanian, kesehatan, dan penelitian di laboratorium.

2. Garam

• Jenis senyawa garam yang paling dikenal adalah garam dapur atau nama senyawa kimianya natrium klorida (NaCl). Salah satu reaksi yang dapat membentuk garam adalah reaksi asam dan basa atau reaksi netralisasi. Pada reaksi netralisasi tersebut akan dihasilkan garam dan air. Asam + Basa Garam + Air

2) Campuran Heterogen

• Campuran heterogen terjadi karena zat yang tidak dapat bercampur satu dengan lain secara sempurna sehingga dapat dikenali zat penyusunnya.

• Contohnya adalah campuran pasir dan air merupakan salah satu

• Pada campuran heterogen, seluruh bagiannya tidak memiliki komposisi yang sama (tidak serba sama).

Perbedaan sifat unsur, senyawa , dan campuran

     1) Unsur

         a) Zat tunggal

         b) Tidak dapat diuraikan

     c) Terdiri atas satu jenis atom

2) Senyawa

     a) Zat tunggal

     b) Dapat diuraikan

     c) Tersusun atas dua jenis atom atau lebih

     d) Perbandingan massa zat penyusunnya tetap
3) Campuran

     a) Campuran dapat diuraikan

     b) Tersusun atas dua jenis atom/molekul atau lebih

     c) Perbandingan massa zat penyusunnya tidak tetap.

 

Bagaimana anak-anak? apakah kalian sudah memahami materi di atas? apabila ada yang belum kalian pahami, bertanyalah kepada wali kelas 

Alhamdulillah telah selesai pembelajaran hari ini mari kita tutup dengan membaca doa.

0 komentar:

Posting Komentar